Retro cafe berdiri pada 14 Desember 2014 ini dijalankan oleh Yunny Kosasih (26). Nama retro diberikan untuk menampilkan cerminan jadul sesuai dengan konsep kafe ini sendiri. "Saya mengharapkan dapat menghadirkan nostalgia nuansa masa lalu agar tetap dapat dirasakan pada masa modern ini, dan dapat meramaikan kota lama." Ungkap Yunny.
Di tempat ini juga anda
mendapatkan spot- spot foto seperti foto studio. Pemilik café ini juga mengaku
sering mengupload foto-foto pengunjung ke akun sosial media instagram sebagai
apresiasi dari Retro café terhadap kedatangan mereka di kafenya. Tidak hanya
itu menu makanan yang menjadi favorite di kafe ini adalah tabagucang, sosis
kribo, tahu bakso goreng bumbu kacang, roti telur ori dan pisang epe. (CMF)